Website Yang Berguna Untuk Meningkatkan Produktifitas dan Kreativitas

 

sumber gambar pexel.com

Sekarang ini, situs website dan tools online menjadi sesuatu yang tidak terpisahkan. Banyak hal yang bisa dilakukan, sebab berbagai jenis website menyediakan fungsi yang beragam sesuai dengan keinginan clientnya. 

Beriku ini akan disajikan beberapa website yang "kurang populer" namun sangat berguna untuk keperluan tertentu.

Simak penjelasannya disini.

1. Remove Paywall


Remove paywall adalah alat yang berguna ketika kamu ingin membuka suatu artikel yang berbayar. Dengan menggunakan tools seperti situs remove paywall, kamu bisa membaca artikel berbayar tanpa perlu mengeluarkan uang untuk berlangganan.

Bagi saya, Website seperti ini sangat berguna ketika ingin membaca suatu artikel yang menarik seperti pada medium, new york times, atau bbc. Biasanya, situs situs itu akan mengenakan biaya atau mewajibkan berlangganan dulu agar dapat membaca artikel yang disediakan.

Jadi website ini sangat membantu sekali untuk hal itu. Kamu bisa menggunakan website seperti remove paywall, wayback machine, atau 12ft.io.

Beberapa web yang aku sebutin diatas berguna untuk melewati paywall, tapi terkadang ada beberapa situs berita yang gak bisa di bypass oleh website ini.

Jadi, alangkah lebih baik kalau kamu menggunakan ekstension bypass paywall pada web browsermu.

Juga, kalau kamu mau mencoba cara membypass paywall situs berita lebih dalam, coba baca dan ikuti langkah-langkah pada artikel berikut ini : Cara Bypass Paywall Situs Berbayar Tergampang(Terbaru 2024).

2. Canva

sumber gambar pexel.com


Canva akhir akhir ini sedang naik daun di kalangan masyarakat umum. Terlebih, para tenaga pendidik sekarang sepertinya sudah sering diajarkan dalam webinar-webinar atau pelatihan untuk menggunakan canva dalam membuat kegiatan belajar yang lebih nyaman.

Canva, adalah alat yang dapat digunakan untuk mengedit gambar, membuat desain poster, desain CV, membuat presentasi, membuat postingan media sosial, bahkan untuk membuat video.

Saking powerfullnya website satu ini, kita bisa berada di satu platform ini untuk melakukan banyak hal. Ditambah lagi, karena di Canva sendiri, sudah terhubung dengan berbagai aplikasi pihak ketiga seperti remove background, pixel art dan lain-lain.

Penggunaan Canva sendiri cukup mudah dengan tampilan yang user-friendly. Makanya, website ini cocok untuk yang ingin membuat postingan atau desain tanpa memiliki keterampilan khusus di bidang desain.

3. Medium


Bagi yang suka dengan menulis pasti sudah gak asing dengan website ini. Website ini merupakan website yang menyediakan fasilitas untuk membuat tulisan artikel tanpa perlu membuat hosting, tema, atau hal-hal lain yang meribetkan ketika ingin membangun sebuah website.

Medium sendiri hampir sama seperti media sosial, yang menyajikan informasi dan bisa saling terhubung dengan orang lain dengan saling follow. Tapi, Medium lebih ke ranah penulis. Karena di sana kita lebih fokus dalam membuat tulisan yang pastinya bermanfaat untuk pembaca.

Selain untuk menulis, Medium juga jadi saranan untuk mendapatkan informasi menarik. Jumlah pengguna medium yang banyak dan berasal dari kalangan professional membuat informasi yang bagus dan bermanfaat bisa kita dapatkan disana.

4. Mindmap

sumber gambar pexel.com


Salah satu teknik belajar yang aku gunakan untuk mengingat dan memahami sesuatu adalah dengan menggunakan peta pikiran. Teknik ini aku tahu dan dapatkan ketika aku duduk di bangku menengah atas. Dan memang, ketika menggunakan peta pikiran untuk memahami suatu konteks pelajaran itu menjadi lebih mudah dan sederhana.

Untuk itulah Website seperti Mindmap ini sangat berguna dan membantu. Kita bisa menggunakannya tanpa perlu menginstall di perangkat. 

Ada banyak jenis situs Mindmaping di internet, tapi yang paling bagus menurut adalah Mindmap bernama Xmind.

5. Perpustakaan Online



Ketika mencari buku untuk dibaca secara online biasanya perpustakaan online yang akan menjadi sasaranku. Ada beberapa website perpustakaan online gratis yang tersedia saat ini, misalnya eperpusnas. Tapi, perpustakaan online yang itu hanya menyajikan sedikit jenis buku yang menarik untuk dibaca. Kebanyakan buku yang disediakan adalah buku-buku pelajaran sekolah.

Untuk itu kunjungi saja website PDF Drive. Ini adalah website yang menyediakan berbagai buku diseluruh dunia dalam bentuk PDF. Sistemnya juga tidak seperti perpustakaan yang pertama, harus mengantri dan meminjam dulu agar bisa membaca satu buku.

Di PDF Drive jenis buku apa aja bisa kamu baca, dan langsung download menjadi milikmu tanpa perlu basa-basi.

Ada situs lain yang mirip dan juga menarik, karena selain gratis juga menyediakan berbagai buku. Situs situs itu seperti : PDF Coffee dan z-librari. Tapi yang kedua ini sepertinya sudah diblokir.

Baca Juga : Website Image AI Generator terbaik

Terimakasih sudah membaca!!

Hai, aku Yesaya. Penulis artikel di Blog ini. Aku senang kalian membaca artikel ini dan berharap mendapatkan sesuatu dari sini. Aku dulu pernah membaca sebuah kutipan seperti ini "Buku adalah jendela dunia, dan tulisan adalah dunianya". Dengan membaca, kita tidak hanya melihat dunia luar, tapi sebuah dunia yang penuh imajinasi, intelektual, rasa, dan emosi.

Disini aku menulis tentang hal hal yang ingin aku sampaikan kepada diriku sendiri. Yang dirangkai dengan kata-kata seindah dan sebagus yang aku pikirkan. Yang kemudian untuk aku bisa membaca dan pikirkan lagi.

Juga, kalian bisa memberikan dukungan untukku untuk mengembangkan blog ini agar lebih baik lagi. Mungkin langkah selanjutnya adalah memberikan domain yang cocok untuk blog ini, agar lebih mudah ditemukan.

Belikan saya kopi disini 

Admin Yesaya

Hanya seorang Pemuda yang ingin memberikan aspirasi dan inspirasinya melalui tulisan, semoga tulisan yang dibagikan ini bermanfaat bagi banyak orang.

Posting Komentar

silahkan tinggalkan pesan disini

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak